a. Potong Rambut Seminggu Sebelum Lebaran
Mungkin terdengar janggal ya, tapi gak ada salahnya jika kamu sebagai cewek memotong rambut seminggu sebelum lebaran.
Selain untuk memberikan kejutan kepada saudara dan famili lain yang datang, memotong rambut juga terbukti bisa menciptakan suasana baru dalam momen lebara kamu tahun ini.
b. Bersihin Kuteks di Kuku Jari
Kenapa kuteks harus dibersihin? Hmmm, meskipun masih menjadi perdebatan, akan tetapi sebaiknya hindari memakai kuteks di hari lebaran, terutama jika kamu akan mengikuti sholat Idul Fitri.
Daripada menggunakan bahan/zat yang masih diperdebatkan, bukankah lebih mudah untuk menghindari sementara supaya ibadah kita lebih khusyu. Sebab tanpa kuteks pun kami yakin kamu bakalan tetep terlihat cantik koq.
c. Gunakan Hijab Yang Warnanya Senada Dengan Pakaian Kamu
Momen lebaran atau Idul Fitri biasanya identik dengan pakaian berwarna putih, misalnya baju koko dan gamis putih.
Warna-warna netral seperti putih memang sangat identik sekali dengan hari lebaran. Maka dari itu kami rasa akan cocok banget kalo kamu menggunakan juga hijab atau kerudung yang warnanya senada atau tidak terlalu mencolok dengan warna dominan pakaian yang kamu pakai.
d. Tebarkan Senyum Kepada Setiap Orang Yang Kamu Temui
Berhentilah jadi cewek jutek di hari lebaran. Inget lho kalo sikap jutek justru bakal ngurangi kecantikan kamu beberapa persen.
Tersenyumlah di saat lebaran dan di saat-saat lainnya, sebab selain akan menjadi ibadah, senyuman kamu tersebut pun akan bikin kamu terlihat makin cantik di hari lebaran.
Jadi,...itulah tips dari kami untuk kamu yang ingin tampil cantik di momen lebaran. Selamat mencobanya, sista
No comments:
Post a Comment