Jika seorang guru sanggup bersikap dan bertindak secara profesional, maka dia akan memiliki alasan yang kuat untuk dihormati. Tetapi sebaliknya jika seorang guru tidak bisa bersikap profesional, maka yang bersangkutan cenderung akan disebut sebagai guru yang tidak menikmati aktifitas mengajar sekaligus kurang memahami profesinya.
Ilustrasi Guru Yang Profesional |
Lalu apa saja sikap menunjukkan bahwa seorang guru layak disebut sebagai guru yang profesional ? Berikut ini adalah 5 sikap guru yang profesional.
1. Datang ke Sekolah dan Mengajar Tepat Waktu
Seorang guru yang selalu berusaha datang tepat waktu ke sekolah supaya bisa mengajar tepat sesuai dengan jadwal yang diberikan kepadanya merupakan salah tanda bahwa guru tersebut memiliki sikap dan kepribadian yang profesional.
Datang tepat waktu juga merupakan salah satu bentuk kesadaran bahwa guru yang bersangkutan tidak melakukan korupsi waktu (time corruption).
2. Mengajar Mata Pelajaran Yang Ditugaskan Kepadanya
Sikap kedua yang menunjukkan keprofesionalan seorang guru bisa dilihat dari cara dia mengajar.
Seorang guru yang profesional akan mengedepankan tugas mengajar yang sudah dibebankan kepadanya, dan dia juga tidak akan mengajar mata pelajaran lain sebelum mendapatkan limpahan tugas dari rekan atau dari atasan.
Meskipun tujuannya baik, namun seorang guru seharusnya jangan pernah mengambil tugas mengajar yang bukan hak serta kewajibannya untuk menjaga kondisi yang kondusif dengan sesama rekan kerja.
3. Bisa Mengabaikan Kepentingan Pribadi Demi Profesi
Seorang guru yang profesional akan memiliki keyakinan bahwa jika dia menjalankan profesinya sepenuh hati, maka kepentingan pribadi pun akan lebih mudah dicapai.
Selain itu juga jika seorang guru bisa mengutamakan profesinya, maka dia relatif akan lebih dihargai dan dipuja oleh peserta didik dan rekan sesama guru. Sehingga untuk mewujudkan kepentingan pribadi pun akan lebih banyak mendapatkan dukungan.
4. Mampu Menghargai Sesama, Baik Itu Siswa, Rekan Kerja Maupun Tetangga
Sikap lain dari seorang guru yang profesional adalah akan memiliki kesadaran untuk menghargai sesama.
Kepercayaan untuk menghargai sesama manusia akan lahir ketika guru tersebut menyadari bahwa dirinya juga adalah seorang manusia.
Dengan menghargai sesama manusia, maka guru tersebut akan dihargai oleh manusia yang lain. Dan itu merupakan sebuah bekal yang lebih dari cukup untuk menunaikan tugas sebagai seorang gur.
5. Bersedia Membantu Tanpa Pamrih Kepada Sesama
Sikap membantu tanpa pamrih yang dilakukan oleh seorang guru akan menjadi sesuatu yang sangat berharga sekaligus ditiru oleh yang lain dikarenakan tindakn tersebut adalah sebuah tindakan yang sangat mulia sekaligus sebuah tanda bahwa guru yang bersangkutan adalah seorang guru yang memiliki sikap profesional.
Itulah 5 contoh sikap profesional seorang guru menurut opini kami. Beribu maaf kami ucapkan jika dalam penyampaian informasi ini ada kata atau kalimat yang menyinggung.
Akhir kata semoga artikel ini memberikan tambahan manfaat, informasi, wawasan dan pengalaman untuk kita semua. Terima kasih atas atensi dan kunjungan anda, sampai jumpa di kesempatan yang akan datang dengan artikel informatif lainnya.
No comments:
Post a Comment